Sukabumi- Sams Studios dengan bangga mengumumkan peresmian bioskop baru di 17 kota dan kabupaten secara serentak hari ini, membawa pengalaman hiburan modern dan inovatif ke berbagai daerah di Indonesia. Sukabumi, Kamis, 05 Desember, 2024.
" Sams Studios hadir sebagai bukti nyata komitmen untuk mendukung perfilman tanah air, dengan fokus memutar hanya film-film Indonesia.
Ke-17 kota tempat Sams Studios telah berdiri meliputi: Cibadak Sukabumi, Lingkar Jalur Sukabumi, Cianjur, Subang, Garut, Indramayu, Pemalang, Gombong, Pekalongan, Ungaran, Salatiga, Klaten, Solo, Nganjuk, Kediri, Pasuruan, dan Probolinggo.
Tiga Konsep Inovatif Sams Studios,
Sams Studios membawa pengalaman bioskop yang berbeda dengan menawarkan tiga konsep unik, yaitu:
1. Konsep Gedung, seperti yang dapat ditemukan di Cibadak, Pekalongan dan
Probolinggo, menghadirkan fasilitas modern dan nyaman untuk pengalaman menonton terbaik.
2. Konsep Kontainer, sebuah solusi kreatif dan fleksibel yang cocok untuk berbagai lokasi di kota kecil.
3. Konsep Balon, inovasi terbaru yang menjadikan Sams Studios sebagai bioskop pertama di dunia dengan konsep balon, yang dirancang untuk memberikan pengalaman menonton yang unik dan menarik.
"Lebih dari Sekadar Bioskop
Dengan menggandeng RANS Entertainment, SAM'S Studios bukan hanya tempat menonton film. Dengan mengusung konsep sebagai bagian dari gaya hidup masyarakat, di Sams Studios Penonton dapat menikmati sajian makanan dan minuman lezat, bersantai dengan kopi, sekaligus menikmati hiburan berkualitas.
Mimpi Almarhum Pak Sam Kini Terwujud," Sams Studios lahir dari visi almarhum Pak Sam, seorang pengusaha dan pecinta film yang bermimpi menghadirkan bioskop untuk masyarakat di kota-kota kecil. Hari ini, mimpi tersebut telah terwujud, SAM'S Studios kini membawa hiburan sekaligus kebanggaan akan karya anak bangsa ke seluruh penjuru negeri.
Dukungan untuk Perfilman Indonesia.
Dengan memutar hanya film-film Indonesia, Sams Studios memberikan panggung bagi sineas tanah air untuk terus berkarya, sekaligus mengajak masyarakat untuk lebih mencintai karya dan budaya lokal.
“Ini bukan sekadar tentang bioskop. Sams Studios adalah ruang di mana cerita anak bangsa bisa didengar, dihargai, dan dirayakan bersama masyarakat. Kami bangga bisa membawa inovasi ini ke 17 kota dan kabupaten sekaligus, dan tidak sampai situ, SAM'S Studios juga akan segera hadir di Kebumen, Caruban, Boyolali, dan Labuan Bajo.
sebagai lokasi ke-18, 19, 20 dan ke-21 kami" ujar Bapak Sonu Samtani selaku Direktur Utama SAM'S Studios.
Target 2025: 30 Lokasi, 90 Layar,
Pada tahun 2025, Sams Studios berencana memperluas jangkauan dengan membangun 30 bioskop di berbagai titik di Indonesia, dengan total 90 layar. Langkah ini mencerminkan komitmen Sams Studios untuk membawa hiburan berkualitas lebih dekat ke masyarakat di seluruh nusantara, khususnya di daerah yang belum terjangkau fasilitas bioskop modern.
Target 2026: 50 Lokasi, 150 Layar,
Melanjutkan momentum tersebut, pada tahun 2026, Sams Studios menargetkan untuk hadir di 50 lokasi dengan total 150 layar. Dengan ekspansi ini, Sams Studios akan semakin mengokohkan posisinya sebagai pelopor jaringan bioskop yang memprioritaskan film-film Indonesia, sekaligus menjadi bagian integral dari
gaya hidup masyarakat.
“Ekspansi ini bukan hanya tentang jumlah lokasi atau layar, tetapi tentang memberikan akses hiburan yang lebih merata, mendukung industri kreatif, dan menciptakan tempat di mana masyarakat dapat menikmati hiburan berkualitas sambil merayakan kebersamaan," ujar Bapak Sonu Samtani selaku Direktur Utama SAM'S Studios.
By : Rangga / Herdy
Redaktur :Aconk Kupluk
FOLLOW THE INFONEWS WEB | Amanah Aspirasi Rakyat AT TWITTER TO GET THE LATEST INFORMATION OR UPDATE
Follow INFONEWS WEB | Amanah Aspirasi Rakyat on Instagram to get the latest information or updates
Follow our Instagram